Kamis, 04 Juni 2015

Tips hemat daya Baterai HP di jaringan Wifi

Tips hemat daya Baterai HP di jaringan Wifi. Memang penggunaan daya baterai ketika tersambung ke jaringan Wifi tidak sebesar di jaringan data WCDMA / HSDPA operator selular. Namun yang namanya koneksi tanpa kabel ( wireless ) tentu juga membutuhkan daya baterai yang tidak sedikit. apalagi dengan segala kekurangan koneksi disaat hubungan berlangsung. Nah Dunia android akan mengulas seluk beluk hubungan koneksi wifi dengan penggunaan daya baterai. 

Jaringan Wifi sebagai alternatif sambungan data internet memang banyak keuntungannya dibanding dengan sambungan data operator selular. selain karena kestabilan transfer datanya, wifi juga menjamin data tidak terputus karena nilai Ping-nya relatif kecil. Dalam penggunaannya, wifi juga berpotensi boros baterai jika dalam keadaan seperti di bawah ini .

1. Sinyal wifi lemah. dalam keadaan sinyal jelek memang menjadi penyebab utama borosnya daya baterai.

2. Penyedia wifi maupun router yang bermasalah. seperti bandwidth yang kecil sehingga kondisi transfer data memakan banyak waktu ke client.

Untuk mengantisipasi borosnya daya baterai maka ada tips mudah seperti di bawah ini :

1. Jangan memaksa menyambungkan koneksi wifi bila kekuatan sinyal lemah ( kurang dari 2 strip - di ponsel )

2. Mengaktifkan mode penghematan baterai pada menu yang disediakan wifi android, caranya adalah :

- Masuk ke menu pengaturan wifi ( dalam keadaan wifi sudah diaktifkan )

- Klik pada tombol menu di ponsel dan pilih ' lanjutan ' ( seperti gambar dibawah )


- pilih opsi ' pengoptimalan wi-fi ' .


Bagaimana , sudah siap dengan setelan penghemat daya baterai ketika tersambung jaringan wifi ?. semoga ulasan dan tips diatas bermanfaat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar